Senin, 30 Maret 2009

MELIHAT MASALAH

Ada ungkapan, “untuk melihat gambar, kita harus keluar dari gambar.”

Dengan keluar dari gambar, kita bisa melihat gambar itu secara utuh. Apa saja yang terdapat di dalam gambar tersebut, apa kekurangan dan kelebihannya. Dengan kata lain kita melihat gambar tersebut apa adanya, dengan obyektif.

Begitu juga saat kita menghadapi masalah. Kita harus menarik diri kita keluar, agar masalah yang kita hadapi bisa kita lihat dengan obyektif dan jelas. Dengan cara ini kita bisa menghindarkan diri kita dari faktor-faktor yang seringkali memperkeruh masalah. Misalkan, adanya prasangka, kebencian, kecurigaan, ketakutan dan yang sering menghinggapi adalah adanya perasaan merasa paling benar.

Sekedar gambaran, saat kita melihat pertandingan sepakbola di layar televisi. Kita bisa melihat situasi dengan jelas jalannya pertandingan dan bisa membaca arah pergerakan bola. Tetapi hal itu tentu tidak bisa dilakukan oleh para pemain yang sedang berada di tengah lapangan.

Semoga bermanfaat.

1 komentar:

mimin mengatakan...

berpikir positif juga sangat berguna dalam menghadapi setiap masalah. dengan berpikir positif, niat dan tindakan kita juga akan positif otomatis hasilnya juga positif, kalaupun hasilnya tidak seperti yang diharapkan, pada akhirnya juga akan membuat positif diri kita!
like the old time ! anda memang selalu bijak!